KAROMAH PA Boyolali: Menguatkan Iman dan Kesadaran Akan Kehendak Allah SWT

Ditulis oleh Ahyas Widyatmaka on .

Ditulis oleh Ahyas Widyatmaka on . Dilihat: 8

KAROMAH PA Boyolali: Menguatkan Iman dan Kesadaran Akan Kehendak Allah SWT

Boyolali, 21 Januari 2026 - Pengadilan Agama (PA) Boyolali kembali melaksanakan kegiatan rutin KAROMAH (Kajian Rabu Penuh Berkah) pada Rabu (21/1). Kegiatan ini dilaksanakan di Musholla Al-Mizan PA Boyolali dan diikuti oleh seluruh aparatur PA Boyolali sebagai bagian dari upaya pembinaan rohani dan penguatan nilai-nilai keislaman di lingkungan kerja.

Pada kesempatan tersebut, kajian diisi oleh Drs. H. Asrori, S.H., M.H. selaku pemateri. Dalam penyampaiannya, beliau mengajak seluruh peserta untuk merenungi hakikat kehidupan manusia yang diibaratkan seperti berlayar di tengah lautan. Setiap manusia menjalani kehidupan dengan berbagai ujian dan tantangan yang tidak dapat diprediksi, maka dari itu sangat penting untuk menyiapkan bekal.

Beliau menegaskan bahwa tidak ada seorang pun yang mengetahui apa yang akan menimpa dirinya di masa depan, termasuk kapan ajal akan menjemput. Oleh karena itu, manusia hendaknya senantiasa mempersiapkan diri dengan memperkuat keimanan. Dalam analogi yang disampaikan, iman diibaratkan sebagai layar yang akan menentukan arah dan keselamatan pelayaran hidup seseorang.

Lebih lanjut disampaikan bahwa segala peristiwa yang terjadi dalam kehidupan sesungguhnya merupakan kehendak Allah SWT. Sebagai hamba, manusia dituntut untuk menerima ketetapan-Nya dengan penuh keikhlasan, kesabaran, dan rasa syukur, serta terus berusaha menjadi pribadi yang lebih baik.

Kajian ditutup dengan ajakan kepada seluruh aparatur PA Boyolali untuk senantiasa mengingat Allah SWT dalam setiap aktivitas, baik dalam kehidupan pribadi maupun dalam menjalankan tugas sebagai aparatur peradilan. Dengan mengingat Allah, diharapkan hati menjadi tenang, iman semakin kuat, dan kinerja dapat berjalan dengan penuh keikhlasan dan tanggung jawab.

Melalui kegiatan KAROMAH ini, diharapkan seluruh aparatur PA Boyolali senantiasa memperoleh keberkahan, keteguhan iman, serta mampu mengimplementasikan nilai-nilai spiritual dalam pelaksanaan tugas sehari-hari.

Dokumentasi

 

Add comment


Security code
Refresh

Hubungi Kami

Pengadilan Agama Boyolali

Jl. Solo - Semarang Km. 23 Mojosongo 57322 

Kabupaten Boyolali Provinsi Jawa Tengah

Telp. (0276) 321014,  Fax. (0276) - 321599

Website : www.pa-boyolali.go.id

Email : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

          Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Instagram : pa_boyolali

Tautan Aplikasi